Sabtu, 16 April 2011

[Photo] foto TVXQ dan seekor puppy beredar


Foto YunHo dan ChangMin TVXQ bersama seekor anak anjing menjadi pembicaraan hangat diantara fans. Baru – baru ini, salah seorang back up dancer TVXQ mengupload foto via akun twitternya berisikan foto TVXQ sedang memegang anjing pudel berwarna cokelat. Foto itu diambil semalam sebelum TVXQ tampil di stage.



Fans yang melihat foto menunjukkan ketertarikan mereka pada foto yang mengharukan itu dengan meninggalkan pesan seperti, “Entah bagaimana pikiranku seperti terjernihkan setelah melihat foto ini” dan “Anak anjing itu akan merindukan mereka”. Bahkan ada fans yang menunjukkan kecemburuannya terhadap si puppy dengan berkata “Suatu hari aku ingin menjadi puppy mu”, dan “Mereka bahkan menghormati anak anjing itu”.



TVXQ sedang melanjutkan promosi single lanjutan mereka berjudul “Know This Before You Go”.

Source: http://koreanindo.wordpress.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar